Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Segala Puji Bagi Allah Di Setiap Ketentuan-Nya (Doa)

Doa ridha pada ketentuan Allah

Segala puji bagi Allah. Sebab hidup pada hakikatnya adalah pemberian dari Allah.

Bila kita mau menyadari, bahwa pada awalnya tidak meminta hidup, bahkan Dia-lah yang memberi segalanya. Keluarga, kecupukan rezeki, ilmu, lingkungan, dan yang terbesar iman dan islam adalah 'sedikit' nikmat yang Dia berikan cuma-cuma pada kita.

Maka bagaimana sikap kita?

Satu bacaan doa di atas dikutip penulis dari yang pernah disampaikan gus Baha' dalam salah satu kajian beliau.

Bahwa memuji Allah sebagai Pencipta kita semua adalah sebuah hakikat, keniscayaan, yang sudah sepantasnya kita lakukan. Tak peduli bagaimana keadaan kita, apakah sedang berada pada ketentuan-Nya yang (kita anggap) baik, atau sebaliknya.

Memuji dan menjadi 'abdun'-Nya adalah sebuah status yang harus selalu kita sandang di segala keadaan. Semoga kita semua diberikan istiqomah dalam iman dan islam, aamiiin.

***

اللّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ لَا أُحْصِيْ ثَنَاءً عَلَيْكَ أَنْتَ كَمَا أَثْنَيْتَ عَلَى نَفْسِكَ
فَلَكَ الْحَمْدُ بِكُلِّ مَا قَضَيْتَ وَلَكَ الْحَمْدُ حَتَّى تَرْضَى
وَلَكَ الْحَمْدُ إِذَا رَضِيْتَ وَلَكَ الْحَمْدُ بَعْدَ الرِّضَى

"Ya Allah, segala puji bagi-Mu. Aku tak bisa menghitung semua pujian untuk-Mu
sebagaimana Engkau memuji Diri-Mu sendiri.
Segala puji bagi-Mu di setiap ketentuan-Mu.
Segala puji bagi-Mu hingga Engkau ridha.
Segala puji bagi-Mu saat Engkay ridha.
Segala puji bagi-Mu setelah Engkau ridha." 

***

Wa Allah a'lam.

Achmad Syarif S
Achmad Syarif S Bermedia dalam Jeda

Post a Comment for "Segala Puji Bagi Allah Di Setiap Ketentuan-Nya (Doa)"